Jakarta Kembali Banjir, Air di Kawasan Bukit Duri 70 Cm

Jakarta Kembali Banjir, Air di Kawasan Bukit Duri 70 Cm - Hallo sahabat Berita Islam Di Indonesia, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Jakarta Kembali Banjir, Air di Kawasan Bukit Duri 70 Cm, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Berita Hari ini, Artikel Berita islam terbaru, Artikel Berita Terhanggat, Artikel Berita Terkini, Artikel Informasi Islam, Artikel Ragam Islam, Artikel Unik, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Jakarta Kembali Banjir, Air di Kawasan Bukit Duri 70 Cm
link : Jakarta Kembali Banjir, Air di Kawasan Bukit Duri 70 Cm

Baca juga


Jakarta Kembali Banjir, Air di Kawasan Bukit Duri 70 Cm

Islamedia - Curah hujan yang tinggi menyebabkan sejumlah titik di Jakarta kembali mengalami banjir, seperti banjir setinggi 70 sentimeter merendam gedung SMA Negeri 8 di kawasan Bukit Duri, Tebet, Jakarta Selatan. Air dari luapan Sungai Ciliwung masuk sejak Kamis, 16 Februari 2017 pukul 02.00 WIB.

Kepala Sekolah Agusman Anwar yang tiba di sekolah pukul 05.30 WIB menyaksikan ketinggian air belum juga surut, malahan arusnya makin deras. "Jalan di depan dan sekeliling sekolah tidak bisa lagi dilalui kendaraan bermotor. Jaringan listrik  juga dimatikan," kata Agusman dalam penjelasan resminya yang disebarkan melalui media sosial WhatsApp orang tua.

Wakil Kepala SMAN 8 Bidang Sarana dan Prasarana Teguh Prianto menjelaskan ruang kelas yang terendam air adalah kelas X (A sampai G), XI (A-F) dan XII IPA. Banjir setinggi 70 cm juga merendam ruang Sasana Krida, OSIS, Komite Sekolah, kantin dan piket. Masjid sekolah terendam sedalam 15 cm.

Teguh Prianto sudah ada di sekolah sejak Rabu malam, 15 Februari 2017 setelah ada informasi bahwa Bendung Katulampa di hulu Sungai Ciliwung berada dalam status siaga 2.  "Biasanya kalau sudah siaga 2 di Katulampa, sekolah kami selalu kebanjiran," katanya.

"Hujan deras di bagian hulu Sungai Ciliwung menyebabkan kenaikan tinggi muka air Sungai Ciliwung di Katulampa mencapai 15 sentimeter sehingga masuk pada level siaga 2 atau kritis," kata Kepala Pusat Data, Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Sutopo Purwo Nugroho seperti dilansir tempo, kamis(16/2/2017).

Teguh berharap pemerintah mempercepat proyek penyodetan Sungai Ciliwung ke Kanal Banjir Timur sehingga banjir kiriman dari Kabupaten Bogor tidak selalu merendam sekolah. "Kegiatan belajar dan mengajar jadi terganggu," katanya.

Memang setiap musim hujan dan Bendung Katulampa berada dalam status siaga 2, kawasan Bukit Duri selalu terendam air.  Pimpinan SMAN 8 telah membuat tanggul dan bersama orang tua membuat satuan tugas penanganan banjir. Namun pada banjir kali ini, tanggul itu terlimpas air dari Sungai Ciliwung.[islamedia]


Demikianlah Artikel Jakarta Kembali Banjir, Air di Kawasan Bukit Duri 70 Cm

Sekianlah artikel Jakarta Kembali Banjir, Air di Kawasan Bukit Duri 70 Cm kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Jakarta Kembali Banjir, Air di Kawasan Bukit Duri 70 Cm dengan alamat link http://beritaislamdiindonesia.blogspot.com/2017/02/jakarta-kembali-banjir-air-di-kawasan.html

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Jakarta Kembali Banjir, Air di Kawasan Bukit Duri 70 Cm"

Posting Komentar